Bouncing Nokia (Bouncing Ball Original) adalah versi Android gim platform 2D klasik dari ponsel lama Nokia. Dalam gim ini, Anda harus memantulkan bola merah kecil hingga akhir tiap level yang jumlahnya ada belasan.
Sistem kontrol dalam Bouncing Nokia sederhana seperti gim orisinalnya. Anda dapat menggerakkan bola ke kiri atau kanan di layar dan membuatnya memantul. Begitu saja. Dengan kontrol ini, Anda harus menghindari semua rintangan yang ada di sepanjang jalan, seperti balok paku, pos, pintu tertutup, dan lain-lain.
Untuk menyelesaikan tiap level, pertama-tama Anda harus membuka pintu. Dan untuk itu, Anda harus melewati semua lingkaran yang ada. Beberapa lingkaran terlihat jelas, tetapi yang lain... katakan saja tidak mudah diakses.
Bouncing Nokia adalah gim platform arcade yang sangat sederhana seperti yang mungkin Anda harapkan dari edisi baru gim dari ponsel lama. Gim ini juga sama serunya dengan yang orisinal.
Komentar
Belum ada opini mengenai Bouncing Nokia. Jadilah yang pertama! Komentar